• Breaking News

    Monday, April 11, 2022

    Putin Tunjuk Jenderal Berpengalaman di Suriah Pimpin Operasi Militer Rusia di Ukraina

    Presiden Rusia Vladimir Putin menunjuk jenderal baru untuk memimpin perang Rusia di Ukraina. Diketahui, Putin menunjuk Jenderal Alexander Dvornikov, seorang mantan komandan operasi militer Rusia di Suriah pada 2015.

    Melansir CNN, Dvornikov, 60, merupakan komandan pertama operasi militer Rusia di Suriah pada September 2015 silam. Kala itu, Dvornikov ditugaskan untuk mendukung rezim Presiden Suriah Bashar al-Assad dan sekutunya.

    Selama di bawah komando Dvornikov, sejak September 2015 hingga Juni 2016, Rusia berhasil membantu Suriah mengepung Aleppo timur yang saat itu dikuasai pemberontak.

    No comments:

    Post a Comment

    loading...

    Berita

    Branding

    Konsultasi