• Breaking News

    Sunday, April 30, 2017

    Unggul di Perhitungan Cepat: Sandiaga Ingin Libatkan AHY Bangun Jakarta

    Calon Wakil Gubernur Sandiaga Uno akan mengajak Agus Harimurti Yudhoyono untuk memikirkan dan membangun Jakarta. Hal itu akan dibicarakan saat keduanya bertemu dalam acara peluncuran buku yang digagas Sylviana Murni.

    Agus adalah calon gubernur yang tersingkir di putaran pertama Pilkada DKI Jakarta. Kala itu, putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono ini berpasangan dengan Sylviana Murni.

    "Ketemunya di acara Bu Sylvi, jadi nanti ada waktu untuk kita bicara sebentar. Saya ingin mengajak Mas Agus juga untuk memikirkan Jakarta ke depan," kata Sandi di Posko Melawai, Jakarta Selatan, Jum'at (28/4).

    Dalam acara tersebut, kata Sandi, Agus akan memberikan sambutan saat pembukaan. Setelah Agus giliran dirinya memberikan sambutan. Setelah itu, keduanya akan menggelar pertemuan.

    Sandi mengatakan pertemuan itu masih merupakan rekonsiliasi usai Pilkada DKI 2017. Ia ingin merangkul semua pihak yang mengikuti Pilkada.

    "Putaran pertama saya belum sempat sowan karena beliau juga sibuk," kata Sandi.

    Setelah bertemu Agus, Sandi akan menghadiri hasil rapat pleno terbuka yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI terkait rekapitulasi perhitungan suara putaran kedua Pilkada DKI 2017.

    Sandi juga berencana bertemu dengan Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat usai pleno terbuka KPU DKI.

    Untuk pertemuan dengan Djarot, Sandi berencana menggelarnya di luar Balai Kota, seperti pertemuan beberapa hari lalu di restoran Meradelima, Jakarta Selatan. Ia merasa pertemuan di kantor pemimpin DKI itu terlalu formal.

    "Saya malah ingin rekonsiliasinya lebih informal, cair. Kalau di Balai Kota gak cair nanti. Kemarin ngomongnya sama Pak Djarot, saya mau full bantu dia supaya program-program beliau yang tersisa ini bisa dititipkan," kata Sandi. (sumber)

    No comments:

    Post a Comment

    loading...

    Berita

    Branding

    Konsultasi